PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KUMON TERHADAP HASIL BELAJAR IPS KELAS IV SD NEGERI 030290 PUNGUAN NAULI KABUPATEN DAIRI

Penulis

  • LISBET NOVIANTI SIHOMBING
  • OSCO PARMONANGAN SIJABAT
  • MEISY CLARITA SIMANJUNTAK
  • ROSE MONALISA ARITONANG

Kata Kunci:

Model Kumon, Hasil Belajar

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan model pembelajaran Kumon dan pengaruhnya terhadap peningkatan hasil belajar IPS siswa kelas IV SD Negeri 030290 Punguan Nauli Kabupaten Dairi Tahun Ajaran 2020/2021. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Sebagai subjek penelitian adalah siswa kelas IV sebanyak 32 orang. Masing-masing kelas diberikan perlakuan yang sama dengan menggunakan model pembelajaran konvensional dan model pembelajaran kumon. Pengujian hipotesis menggunakan rumus statistic uji “t” dan didapat hasil bahwa model pembelajaran kumon lebih baik diterapkan di SD Negeri 030290 Punguan Nauli Kabupaten Dairi dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kumon mempunyai pengaruh yang cukup signifikan terhadap peningkatan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri 030290 Punguan Nauli Kabupaten Dairi Tahun Ajaran 2020/2021.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-08-24